ilustrasi musik
Catatan Lepas

Mendengarkan Musik Sebelum Tidur Adalah Hak Segala Bangsa. Ini Daftar Lagu Cover yang Bisa Kamu Dengerin.

Banyak “ritual” yang bisa dilakukan sebelum tidur. Salah satunya adalah mendengarkan musik sebelum tidur. Kamu termasuk orang yang mengamalkannya?

Yakin banget lah, kalau banyak orang yang dengar musik sebelum tidur. Karena itu, AkuBangkit share rekomendasi lagu cover yang bisa kamu dengerin sebelum tidur.

Sekarang ini, banyak banget pilihan musik yang bisa kamu dengerin. Mau yang slow atau yang ngerock? Mau musik klasik atau malah musik modern? Semua genre, ada!

Apalagi sekarang ini kan, mendengar musik sebelum tidur semakin mudah. Gampang banget. Banyak pilihan platform digital yang bisa kamu pakai.

Beda sama dulu, yang harus memanfaatkan program siaran radio, untuk mendengarkan musik hits. Atau pilihan yang lebih keren adalah memakai winamp di komputer atau mp3 player.

Manfaat Mendengarkan Musik Sebelum Tidur Adalah….

Apakah bagus mendengarkan musik sebelum tidur? Tentu saja jawabannya ada yang bilang bagus, ada yang nggak bagus kan. Hihi.

Tetapi nyatanya, pernah membaca kalau berdasarkan penelitian, mendengarkan musik sebelum tidur selama 45 menit bisa bikin kualitas tidur semakin baik loh.

Biar semakin mantap, AkuBangkit bagikan manfaat mendengarkan musik sebelum tidur, yang dikutip dari Merdeka.com dan alodokter.com nih.

Manfaat mendengar musik sebelum tidur buat kamu, di antaranya ialah….

  • Meningkatkan kualitas tidur
  • Membantu merileksasi tubuh
  • Membantu tertidur lebih cepat
  • Mengatasi ganguan tidur
  • Mencegah kejang pada penderita epilepsi
  • Membantu pemulihan pascaoperasi
  • Membantu pemulihan stroke

Eh, walaupun kaya manfaat. Kamu tetap harus hati-hati ketika mendengarkan musik sebelum tidur yah.

Sebaiknya tetap jauhkan hape dari telinga. Selain itu, kalau pakai headset atau airbud juga tetap perhatikan safety.

musik tidur berkualitas

Daftar Lagu Bagus untuk Tidur Lebih Lelap.

Perkenankan, AkuBangkit share rekomendasi musik yang bisa kamu dengerin sebelum tidur yah. Ini musik pilihan. Kenapa?

Karena lagu-lagu di daftar ini adalah lagu pilihan AkuBangkit beberapa bulan terakhir ini. Semoga nyambung sama selera bermusik kamu ya. Hehehe.

1. Bed of Roses (Bon Jovi) – Cover by Dino Fonseca.

Ketemu lagu yang satu ini, nggak sengaja. Waktu itu lagi nyari cover akustik lagu-lagu Bon Jovi. Eh, malah nemu musik akustik Dino Fonseca.

Lagu cover ini masuk daftar musik sebelum tidur karena intro gitarnya cakep. Suara Dino Fonseca juga cowok banget. Jadi, langsung pules tidur. Hihi.

2. Memories OST Onepiece (Maki Otsuki) – Cover by Kei Takebuchi & Saito Jhonny.

Mendengarkan musik sebelum tidur dari duet akustik Kei Takebuchi feat Saito Jhonny ini memang asik banget. Beneran!

Pas intro khas lagu Memories OST Onepiece ini masuk ke ruang dengar. Wuih. Nyess banget. Kan kamu tahu, betapa bernilainya lagu ini bagi nakama SHP. Heuheu.

3. Pegasus Fantasy – Versi Yoyoka’s 12th Birthday Session.

Nah! Kalau lagu yang ini memang bukan musik selow. Tapi beneran asik banget dengerin lagu OST Saint Saiya ini sebelum tidur.

Rasanya, AkuBangkit jadi lebih semangat menyambut hari esok. Kekhawatiran akan masa depan jadi terkikis. Jadi, lebih positive menjelang tidur. Coba deh dengerin.

Itu dia tiga lagu cover yang menjadi rekomendasi AkuBangkit untuk kamu dengerin sebelum tidur. Ada yang pernah dengerin?

Kalau AkuBangkit sih nggak ada bosennya untuk mendengarkan musik sebelum tidur itu. Diputer berulang-ulang juga tetep demen. Hihi.

Cari Musik: Jangan Dengerin Lagu Galau Ini Ketika Hujan Turun. Kecuali, Kamu Ingin Hati Kian Terkoyak…

Tapi, kalau ingin cari nuansa yang beda, AkuBangkit biasanya dengerin lagu All I Want (Kodaline), Easy on Me (Adele) dan Runtuh (Feby Putri & Fiersa Besari).

Enak banget tuh tiga lagu itu. Liriknya hebat. Musiknya berkualitas. Dan suaranya mengena banget ke dasar hati.

Bahkan, kamu bisa menjadikan lagu All I Want, Easy On Me dan Runtuh sebagai musik sebelum tidur untuk pacar yang mau jadi mantan. Hehehe.

Oke! Itu rekomendasi lagu dari AkuBangkit. Kamu juga share pilihan lagu untuk orang-orang yang ingin mendengarkan musik sebelum tidur. Share di kolom komentar ya!

3 thoughts on “Mendengarkan Musik Sebelum Tidur Adalah Hak Segala Bangsa. Ini Daftar Lagu Cover yang Bisa Kamu Dengerin.”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *